siaran pers Bagikan 2.000 Paket untuk Pelajar Suku Sakai
*Program Pendidikan PT CPI
Pekanbaru, 14 Juli 2020 – PT .Chevron Pacific Indonesia (PT CPI) menunjukkan konsistensi dalam mendukung kemajuan warga Suku Sakai. Bertempat di kantor Gubernur Riau, PT CPI secara simbolis membagikan lebih dari 2.000 paket keperluan sekolah bagi para pelajar Suku Sakai pada Selasa (14/7).
Acara serah terima tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution, Pjs. Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut Haryanto Syafri, GM Corporate Affairs Asset PT CPI Sukamto Tamrin, para tokoh masyarakat dan pemuda Sakai. ”Terima kasih kepada PT CPI yang terus membangun kepedulian terhadap sesama, khususnya masyarakat Suku Sakai. Dengan adanya bantuan seperti ini dapat memotivasi para pelajar Sakai untuk terus belajar dan menggapai cita-citanya di masa depan,” kata Wakil Gubernur Riau Edy Natar dalam sambutannya.
Bantuan paket keperluan sekolah ini akan didistribusikan kepada para pelajar Sakai jenjang SD, SMP, dan SMA di sekitar wilayah operasi PT CPI di Kabupaten Siak dan Bengkalis, di antaranya Kecamatan Kandis, Minas, Mandau, Bathin Solapan, Talang Muandau, dan Pinggir. Masing-masing pelajar mendapatkan satu set seragam, tas punggung, dan sepatu sekolah. Dalam program ini, PT CPI bekerja sama dengan Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Sakai Riau (HPPMS-R) untuk pelaksanaan dan pembagian paket bantuan pendidikan.
”Bantuan ini adalah wujud konsistensi kami dalam mendukung pendidikan anak-anak Suku Sakai,” tutur Sukamto Tamrin, GM Corporate Affairs Asset PT CPI. Dia mengharapkan agar bantuan ini dapat meningkatkan semangat belajar anak-anak dan meringankan beban para orang tua ketika tahun ajaran baru tiba. ”Selain itu agar semakin banyak orang hebat yang berasal dari anak-anak suku Sakai,” ujarnya.
Kemitraan PT CPI dan warga Suku Sakai telah berjalan puluhan tahun seiring perjalanan industri migas di Riau. Berbagai program pemberdayaan masyarakat turut mewarnai sejarah panjang kemitraan tersebut. Di antaranya program beasiswa, pertanian terpadu, pengembangan ternak sapi, dan dukungan pelaksanaan festival budaya Suku Sakai. Sejak 2001 hingga saat ini, misalnya, lebih dari 400 mahasiswa Sakai mendapatkan beasiswa pendidikan jenjang perguruan tinggi.
”Sejak dulu Caltex atau Chevron terus membantu anak-anak kami dalam hal pendidikan. Hal ini merupakan jasa terbesar dan selalu kami ingat sampai kapan pun. Bantuan ini menambah semangat anak-anak kami dalam menuntut ilmu di sekolah,” ungkap Ahmat Sakai.